IPS Kelas 9
Fokus Pembalajaran IPS Kelas 9
Geografi dan Sosiologi
Pengurangan Risiko Bencana
Peserta didik mengidentifikasi jenis-jenis bencana yang sering terjadi di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia; mengidentifikasi risiko-risiko yang ditimbulkan akibat bencana; serta menjelaskan pengurangan risiko bencana berbasis lingkungan fisik dan berbasis kehidupan sosial, melalui menyimak dan mendiskusikan buku teks dan sumber belajar lainnya, termasuk sumber belajar digital.
Sejarah, Ekonomi, dan Sosiologi
Peran Indonesia dalam Kerjasama Internasional Peserta didik menjelaskan jenis-jenis kerjasama internasional dalam bidang bidang politik, sosial, ekonomi, dan kebudayaan; menjelaskan peran Indonesia dalam kerja sama internasional dalam bidang politik, sosial, ekonomi, dan kebudayaan, serta menganalisis peran Indonesia menjaga perdamaian dunia, melalui menyimak dan mendiskusikan buku teks dan sumber belajar lainnya, termasuk sumber belajar digital.
Ekonomi dan Sosiologi
Kewirausahaan dan Ekonomi Kreatif
Peserta didik menjelaskan pengertian kewirausahaan dan ekonomi kreatif; menganalisis peran wirausaha dan ekonomi kreatif dalam proses produksi dan penyediaan lapangan kerja; menyebutkan contoh-contoh wirausahawan yang sukses; mengidentifikasi kiat-kiat sukses berwirausaha; serta mempraktikkan dan melaporkan praktik wirausaha dan ekonomi kreatif berskala mikro melalui diskusi dan bimbingan guru dalam pengenalan masalah, membuat pertanyaan terkait tema, mengumpulkan data, mengolah dan menganalisis data, serta membuat laporan dan mempresentasikan di kelas dalam pembelajaran berbasis proyek (project based learning).
Sosiologi dan Geografi
Nilai dan Norma dalam Kehidupan Sosial
Peserta didik menjelaskan pengertian nilai dan norma dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara; menjelaskan macam-macam nilai dan norma dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara; menyebutkan contoh-contoh nilai dan norma dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara; mengidentifikasi permasalahan dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara; menjelaskan pentingnya kepedulian terhadap lingkungan sosial; serta menunjukkan contoh-contoh kepedulian terhadap lingkungan sosial, melalui pengamatan terhadap kehidupan masyarakat serta menyimak dan mendiskusikan buku teks dan sumber belajar lainnya, termasuk sumber belajar digital.
Sasaran Kompetensi yang Diharapkan
- Menunjukkan pengetahuan dan kecintaan terhadap wilayah NKRI dan kaitannya dengan pengurangan risiko bencana.
- Menunjukkan pengetahuan, kecintaan, dan kebanggaan terhadap sejarah bangsa Indonesia terkait peran Indonesia dalam kerjasama internasional.
- Menunjukkan sikap apresiasi terhadap para pelaku wirausaha dan ekonomi kreatif serta menunjukkan dorongan untuk berwirausaha.
- Menunjukkan kebiasaan untuk melaksanakan nilai dan norma dalam kehidupan sosial berdasarkan akhlak mulia.